Home » Blog » Panduan dan Tutorial » Panduan Mengubah URL Blogspot Menjadi Custom Domain Milik Anda Sendiri
Blogger merupakan situs penyedia blog yang cukup populer dan banyak digunakan oleh para publisher ataupun pembuat konten di Indonesia. Namun, seperti yang diketahui dibalik kemudahan membuatnya, pada pengaturan awal blogspot menggunakan alamat dengan tambahan subdomain di belakangnya. Bila Anda ingin menggunakan blog untuk urusan penting tentunya Blogspot Custom Domain akan terlihat lebih profesional jika dibanding dengan menggunakan subdomain bawaan. Bagaimana cara mengubahnya ke domain milik Anda sendiri? Anda dapat mengikutinya pada pembahasan berikut ini.
untuk mempercepat langkah-langkah yang diperlukan, sebaiknya Anda sudah membeli domain terlebih dahulu yang akan digunakan sebagai pengganti URL blogspot menjadi custom domain. Hal berikut ini perlu diketahui sebelum Anda melakukan proses memasukkan url pihak ketiga pada setelan blogger.
Untuk membuat Blogspot Custom Domain masuklah ke menu setelan dan pilih opsi setelan dasar. Pada bagian publikasi Anda akan menemukan sebuah tulisan berwarna biru “Siapkan URL pihak ke tiga untuk blog Anda”, silahkan klik tulisan tersebut. Setelah diklik akan muncul kolom untuk mengisikan nama domain yang sudah Anda daftarkan, isikan alamat dengan benar pada kolom yang disediakan, setelah selesai kemudian klik simpan. Setelah menunggu beberapa saat akan muncul peringatan dengan kode kesalahan 12, harap tenang karena hal ini tidak berpengaruh sama sekali. Bersamaan munculnya peringatan ini akan muncul sebuah label yang berisi CNAME, www dan satu lagi menggunakan kode unik. CNAME ini nantinya akan Anda gunakan pada tahap berikutnya, jadi sebaiknya halaman ini jangan ditutup terlebih dulu.
Langkah selanjutnya untuk membuat Blogspot Custom Domain yaitu melakukan login pada client area dimana Anda membeli atau menyewa domain. Setelah login berhasil masuklah ke menu Domains. Setelah memasuki menu domain, kemudian pilihlah domain yang akan Anda pakai dan gunakan server default.
Disinilah sebenarnya langkah terpenting bagi Anda yang ingin membuat Blogspot Custom Domain. Masuklah ke panal DNS management kemudian tambahkan record baru dengan mengklik opsi add new record. Setelah itu akan muncul kolom untuk mengisikan CNAME yang Anda dapatkan dari blogger.
Masukkan CNAME www dari blogger pada kolom RDATA dan isi kolom lainnya sesuai pengaturan default dan nama domain Anda kemudian simpan record tersebut. Setidaknya akan terdapat enam buah record baru yang Anda butuhkan untuk melakukan konfigurasi ini. Pada record kedua isikan RDATA menggunakan CNAME yang berisi kode unik dari blogger. Sedangkan untuk record seterusnya Anda bisa menggunakan IP berikut ini pada kolom RDATA yang merupakan record blogspot.
Setelah semua konfigurasi telah selesai kembalilah ke halaman setelan blogger, Anda hanya tinggal menunggu verifikasinya selesai dan menyimpannya. Yang harus Anda lakukan adalah bersabar, karena proses sinkronisasi blogspot dengan domain bisa memakan waktu berjam-jam hingga bisa sampai 48 jam.
Jika proses verifikasi telah selesai, maka selamat Anda sudah berhasil membuat Blogspot Custom Domain. Sekarang blogspot Anda sudah terhubung dengan domain milik Anda sendiri dan nama subdomain bawaan blogspot sudah dihilangkan. Dengan menggunakan domain milik sendiri akan lebih aman dan tentunya terlihat lebih profesional dimata pengunjung. Selain itu, penggunaan domain pribadi akan mempermudah blog Anda masuk dalam mesin pencari serta sangat menarik di mata pemasang iklan karena sudah menggunakan domain berbayar.